teluk kiluan 1 e1424381641486

Teluk Kiluan merupakan jalur migrasi lumba-lumba mulut botol, sehingga setiap hari Anda dapat menyaksikan penampakan dari satwa ini pada laut lepas. Atraksi lumba-lumba yang melompat di atas lautan merupakan atraksi yang menarik untuk disaksikan. Agar dapat menyaksikan tingkah lucu mamalia sahabat manusia ini, Anda harus menuju sedikit ke tengah lautan.

Untuk dapat mencapai tempat ini, Anda dapat menaiki perahu nelayan yang sudah dilengkapi mesin bermotor. Perahu ini memiliki kapasitas 4 orang, dan dikenal dengan nama perahu jukung. Harga sewa 1 buah perahu berkisar Rp 250.000,- s/d Rp 300.000,-. Lumba-lumba tanpa malu-malu akan mendekati dan melompat di sekitar perahu. Pemandangan yang unik dari Teluk Kiluan.

teluk kiluan 3 e1424381669926
infojakarta.net

Tidak hanya menyaksikan atraksi lumba-lumba, Teluk Kiluan memiliki pesona alam laut yang pantas untuk dikagumi. Air laut yang jernih memudahkan para pengunjung untuk menikmati pemandangan bawah laut yang terdiri dari beraneka ragam ikan dan terumbu karang dengan aneka warna serta biota laut lainnya.

Berada di sekitar Teluk Kiluan, Pulau Kelapa menjadi tempat yang sangat tepat untuk menikmati keindahan laut. Pengunjung harus membayar tarif masuk Rp 5.000,- untuk masuk ke pulau ini. Pulau Kelapa merupakan pulau kecil dengan pantai landai berpasir putih. Butiran pasir yang halus menjadikan pantai ini aman untuk disusuri sambil menikmati lautan luas atau sekedar bermain-main. Pulau ini memiliki banyak bintang laut dan umang sebagai penghuni pantainya.

teluk kiluan 2 e1424381688280
infojakarta.net

Di pulau ini terdapat bukit karang yang menjadi tempat favorit untuk melihat pemandangan laut dari tempat tinggi. Dari ketinggian ini, Anda dapat mendengar dan menyaksikan deburan ombak yang menabrak karang sambil menikmati hembusan angin. Selain itu, ini juga merupakan spot favorit pengunjung untuk memancing.

Jika ingin menikmati Teluk Kiluan lebih lama, Anda dapat menginap di tempat ini. Penginapan mulai dari cottage atau homestay di rumah penduduk dapat menjadi pilihan. Harga penginapan cukup terjangkau, dengan harga mulai dari Rp 150.000,- Anda sudah dapat bermalam di Teluk Kiluan.

Untuk masalah sarapan, makan siang, atau makan malam, tidak perlu kuatir kesulitan mendapatkan makanan, karena penduduk setempat dapat menyediakan kebutuhan ini dengan harga yang sangat bersahabat. Anda dapat memesan makanan dari penduduk dengan harga berkisar Rp 20.000,- untuk tiap porsi. Makanan rumahan ini biasanya dimasak sesaat sebelum disantap. Sehingga makanan terasa lebih segar dan sehat.

Pasir putih, air laut yang biru jernih, serta suasana pantai yang alami menjadikan Teluk Kiluansebagai tempat tujuan untuk menghilangkan penat. Ditambah kesempatan untuk menyaksikan secara dekat lumba-lumba hidung botol di alam bebas, membuat kunjungan ke Teluk Kiluan menjadi salah satu pengalaman unik berwisata.

Sumber:
infojakarta.net

Share:

Leave a Comment

TOP